Senin, 18 Maret 2013

Apartemen Sentra Timur dan Rumah Mutiara Platinum News update: Properti Jakarta

Properti Jakarta; Pilihan Favorit Investor 
Sentra Timur Superblok

Jakarta patut berbangga diri dari kuatnya geliat properti. Menurut Kate Everett-Allen, Kepala Penelitian Perumahan Internasional Knight Frank, meskipun secara keseluruhan kinerja indeks properti internasional menurun, namun pergerakan di empat wilayah mencapai pertumbuhan dua digit selama periode 12-bulan, yakni Nairobi, Jakarta, Miami, dan London. Yang menarik, kota-kota tersebut mewakili benuanya masing-masing.
Perusahaan konsultan real estate yang berpusat di London, Inggris, Knight Frank, ini menyebutkan bahwa nilai properti utama di kota-kota utama di dunia tengah turun 0,4% pada kuartal I-2012 sejak 2009. Meski demikian, terjadi peningkatan terkuat yang dicapai Nairobi di wilayah Afrika hingga 24% dalam 12 bulan terakhir, adapun kota yang dikenal agresif di Asia, Dubai, meningkat hanya 4% dalam 3 bulan terakhir. Sementara Amerika Utara menjadi pasar terkuat dengan peningkatan harga rata-rata 7,7% dalam 12 bulan terakhir.
Tiga bulan pertama tahun 2012 ini pasar masih melihat krisis utang zona euro dan pemilihan umum di Benua Biru dalam agenda ekonomi global, semisal Rusia, Perancis, dan Yunani. Adapun wilayah Asia tidak menunjukkan tanda-tanda yang signifikan.

Penurunan awal tahun ini juga tidak berlaku di London yang mencatat jumlah pemohon meningkat sampai 7% dalam membeli rumah lebih dari £2 miliar. Sementara Singapura, menurut Nicholas Holt, Knight Frank’s Asia-Pacific Research Director, terkjadi peningkatan yang bukan hanya disebabkan permintaan domestik yang cukup tangguh, tetapi juga karena adanya transaksi pembeli Indonesia dan India yang terusdilakukan dan tidak terpengaruh oleh pajak tambahan.
Secara keseluruhan juga, pembelian properti yang aman masih menjadi pilihan konsumen yang akan menanamkan modalnya pada kota dengan risiko politik rendah, sistem hukum transparan, keamanan yang baik, dan pajak yang jelas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar